Disana Anda dapat belajar tentang apa itu keris, bentuk, model, luk dan lain-lain. Keris adalah kerajinan milik Indonesia yang sudah turun temurun. Keris adalah karya adiluhung dari negeri Indonesia, tercipta dari jiwa seni yang tinggi dan kearifan serta penuh dengan filosofi. Banyusumurup, disana Anda dapat memahami bagaimana budaya dan cerita dari keris. Banyak turis asing datang ke Banyusumurup untuk belajar mengenal keris dan budayanya. Bagaimana dengan bangsa kita sendiri??? Tidak akan sayang kalau tidak kenal, tidak akan kenal kalau Anda tidak datang ke Banyusumurup.
Kampung kami berada di pinggiran Propinsi Jogja,dengan jumlah warga tidak lebih dari 500 KK. Kami merupakan penduduk yang senantiasa melestarikan budaya khsusnya keris. Pengrajin keris ( aksessorisnya ) yang saya geluti. Kami terasa terhormat apa bila banyak tamu yang datang menikmati kerajinan kami. Kami sanggup menyuguhkan sejarah peninggalan zaman Mojopahit tentang pusaka ( tombak, keris, pedang, dll ) tak ketinggalan juga kami menyuguhkan wisata sejarah yaitu : makam makam peninggalan zaman kerajaan.
Kami selalu siap demo produk bila wisatawan hadir di dusun kami. Salah satu yang kami demokan adalah pembuatan aksessoris keris ( ukiran, cincin keris, warongko, sarung keris )
pembuatan aksessoris keris khususnya ukiran pengerjaannya sangatlah rumit yang butuh keterampilan dan ketelatennan yang tinggi. Selain itu juga harus diiringi dengan alat alat yang lengkap yang mempunyai fungsi masing masing. Tapi sayangnya dengan adanya modal bakat yang kami miliki kami terbentur dengan kurangnya alat alat yang modern seperti : bor gantung dan jekshow. Kami mengharapkan kedatangan para wisata baik dalam maupun luar negeri sehingga mereka bisa tau tentang keterampilan kami dan juga bisa memberi masukan pada kami tentang pemecahan masalah kami.
Kami selalu siap demo produk bila wisatawan hadir di dusun kami. Salah satu yang kami demokan adalah pembuatan aksessoris keris ( ukiran, cincin keris, warongko, sarung keris )
pembuatan aksessoris keris khususnya ukiran pengerjaannya sangatlah rumit yang butuh keterampilan dan ketelatennan yang tinggi. Selain itu juga harus diiringi dengan alat alat yang lengkap yang mempunyai fungsi masing masing. Tapi sayangnya dengan adanya modal bakat yang kami miliki kami terbentur dengan kurangnya alat alat yang modern seperti : bor gantung dan jekshow. Kami mengharapkan kedatangan para wisata baik dalam maupun luar negeri sehingga mereka bisa tau tentang keterampilan kami dan juga bisa memberi masukan pada kami tentang pemecahan masalah kami.
Pada dasarnya Desa Banyusumurup adalah sebuah desa yang memiliki salah satu kerajinan yang paling diunggulkan yaitu keris. Keris merupakan salah satu kerajinan yang mempunyai nilai lebih pada suatu kebudayaan. Sekarang keris sudah meluas diberbagai daerah.dengan meluasnya kerajinan keris diberbagai daerah ,tidak menutup kemungkinan akan terjadi persaingan. Dengan adanya persaingan yang sangat ketat ini,kami para pengrajin keris yang ada di banyusumurup ini ingin sekali memakai cara yang sangat praktis dan mudah dikenal agar kerajinan keris di wilayah banyusumurup ini dapat barkembang dan dikenal oleh masyarakat luas maupun di kancah dunia internasional